oleh

Banjir Rendam Rumah Warga di Lebak, Ares Residence Diperingatkan

image_pdfimage_print

Kabar6-Tim dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Satpol PP dan Dinas Perkim Kabupaten Lebak mendatangi lokasi pembangunan perumahan Ares Residence, di Kecamatan Kalanganyar, Kabupaten Lebak, Senin (20/4/2020).

Mereka menindaklanjuti laporan warga Kampung Babakan Kalapa, Desa Aweh yang rumahnya terendam banjir pada Jum’at (17/4/2020) malam. Warga menuding, banjir disebabkan saluran air yang tertutup karena proses pembangunan perumahan tersebut.

“Kami melakukan verifikasi aduan banjir di Kampung Babakan Kalapa. Hasil verifikasi kami, dari kegiatan pembangunan perumahan ada saluran irigasi dari Cirende yang tersumbat karena aktivitas pengurukan,” kata Kabid Penataan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Lebak, Dasep Novian kepada wartawan.

Sebenarnya menurut Dasep, banjir yang merendam rumah warga sudah harus bisa diantisipasi oleh pengembang mengingat pembangunannya sudah dilengkapi dokumen lingkungan.

“Di sana sudah ada antisipasi kalau ada saluran air yang mengalir masuk ke daerah perumahan sudah diantisipasi dalam dokumen itu, sehingga seharusnya dampak bisa diantisipasi,”  jelas Dasep.

“Kami berikan sanksi administrasi berupa surat peringatan kepada pengembang. Betul (Mengabaikan dokumen lingkungan) karena di dokumen lingkungan itu sudah mengantisipasi dampak-dampak yang terjadi. Nanti kita lihat di dokumen apakah dampak banjir ini sudah tercover, harusnya sih sudah,” terang dia.

**Baca juga: Mayat Tak Utuh Ditemukan Warga di Sungai Cimenekung Lebak.

Marketing Ares Residence R. Doni Sasmito, mengatakan, tim teknis berada di Jakarta.

“Kalau tadi berdasarkan komunikasi by phone akan segera dikerjakan, segera direspon. Kami diminta untuk membuatkan saluran air dari sebelah timur dialirkan masuk ke perumahan kami untuk dibuang ke Kali Cikatapis,” kata Doni.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email