oleh

Banjir di Villa Pamulang Cepat Surut, Akses Jembatan Terputus

image_pdfimage_print

Kabar6-Banjir yang sempat menggenang perumahan Villa Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) sudah berangsur surut. Luapan air dari Kali Angke kini menyisakan sendimen lumpur berwarna cokelat mengotori pemukiman warga.

“Kondisi saat ini di Villa Pamulang cepat surut. Tinggal menggenangi jalan,” ungkap kepala pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Tangsel, Chaerudin kepada kabar6.com, Sabtu (18/4/2020).

Adapun kondisi jembatan di Jalan Pandawa Lima, Pondok Benda, Kecamatan Pamulang, roboh. Akses jalan yang menghubungkan dengan wilayah Rawa Kalong, Kabupaten Bogor itupun terputus.

Akibatnya akses jembatan tersebut tidak bisa dilintasi kendaraan roda dua. Ditanya soal robohnya jembatan Chaerudin enggan menanggapi.

**Baca juga: Perumahan Villa Pamulang Terendam Banjir Sepinggang Orang Dewasa.

“Silahkan tanya ke dinas terkait,” singkatnya. Hanya dalam waktu singkat genangan banjir cepat naik sepinggang orang dewasa.

Banjir sempat mengejutkan warga perumahan Villa Pamulang pada hari pertama pembelakuan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) saat pandemi Covid-19.(yud)

Print Friendly, PDF & Email