oleh

Bangun Tidur Bugar Ala Feng Shui

image_pdfimage_print

Kabar6-Setiap orang pasti berharap memiliki kondisi tubuh yang bugar setelah bangun tidur. Namun adakalanya justru tubuh terasa letih dan kurang bersemangat, setelah semalaman beristirahat.

 

Mengapa bisa demikian? Menurut feng shui, dekorasi dan dan penataan kamar tidur berpengaruh besar terhadap kualitas tidur Anda.

 

Jika penataan kamar sesuai feng shui, dipercaya tidur Anda pun akan lebih nyenyak. Nah, berikut beberapa cara mengatur kamar tidur Anda berdasarkan feng shui:

 

1. Usahakan posisi tempat tidur dapat melihat pintu kamar. Menurut feng shui, pemandangan pintu kamar dipercaya memberikan rasa aman saat beristirahat, sehingga tidur Anda menjadi lebih rileks dan nyenyak.

 

Hindari menempatkan tempat tidur di pojok ruangan, berhadapan secara diagonal dengan pintu. Tempatkan kepala tempat tidur menempel pada dinding, jangan membelakangi jendela atau jauh dari dinding.

 

Kepala tempat tidur yg menempel pada jendela dipercaya akan menghambat energi chi keluar masuk ruangan, sehingga tidur Anda menjadi gelisah. ** Baca juga: Desain Taman Menurut Feng Shui

 

Jika dalam kamar terdapat dua tempat tidur, pastikan ada jalan keluar yang berukuran sama di antara kedua tempat tidur. Hal ini memudahkan Anda bangun tidur.

 

2. Kamar tidur harus digunakan sebagaimana fungsinya. Hindari meletakkan televisi, komputer, atau alat kebugaran, yang justru akan mengganggu istirahat Anda. Cara lain adalah menutup televisi menggunakan kain, saat Anda akan beristirahat. Atau meletakkan televisi dalam lemari khusus yang memiliki pintu penutup.

 

3. Usahakan agar kamar senantiasa rapi dan bersih, agar tidak menghambat peredaran energi chi. Singkirkan barang-barang yang tidak terpakai lagi. Tempatkan haya barang-barang yang memang masih dipergunakan saja.

 

4. Hindari menempatkan cermin, jika tidur Anda selalu gelisah. Cermin dapat membaurkan energi dalam ruangan, sehingga membuat tidur Anda tidak nyenyak, dan senantiasa merasa cemas.

 

Jangan pula menggantung cermin berseberangan dengan tempat tidur, karena dapat memunculkan pihak ketiga dalam hubungan suami istri, serta mendorong perselingkuhan.

 

Jika dalam kamar tidur terdapat cermin berukuran besar, tutuplah dengan kain saat Anda hendak beranjak tidur. (ilj)

Print Friendly, PDF & Email