oleh

Bagaimana Memilih Roti Gandum yang Sehat?

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Roti gandum dikenal menyehatkan karena kandungan serat, yang salah satunya mengurangi risiko sembelit. Roti ini berasal dari biji gandum utuh. Namun ada juga yang dibuat dari tepung gandum atau disebut gandum biasa.

Roti yang berasal dari biji gandum utuh mengandung seluruh bagian gandum, yaitu kulit/ dedak yang kaya serat, bagian inti yang kaya nutrisi, dan endosperma yang kaya karbohidrat. Berbeda dengan roti gandum utuh, roti gandum biasa telah kehilangan bagian kulit dan inti melalui proses penggilingan.

Roti gandum biasa tidak berserat dan hanya mengandung endosperma yang tinggi karbohidrat. Karena itu kandungan gizi pun pada akhirnya serupa dengan roti putih.

Disebutkan, roti yang terbuat dari 100 persen biji gandum utuh merupakan roti paling sehat dan bergizi. Namun tidak semua label ‘whole wheat’ benar-benar mengandung gandum utuh. Karena itulah Anda disarankan memilih roti dengan label ‘100 persen whole wheat’ pada kemasannya.

Roti yang sehat, dikutip dari Klik Dokter, harus pula mengandung tiga gram serat, kurang dari 200 mg natrium, dan kurang dari dua gram gula per potong. Lebih baik lagi bila Anda dapat menghindari roti-roti yang mengandung pewarna dan perisa buatan, serta pengawet.

Selain itu, pilihlah roti gandum utuh yang ‘fresh from the oven’. Namun bila tidak memungkinkan, roti gandum kemasan juga bisa menjadi alternatif. Roti gandum utuh biasanya berwarna kecokelatan. Tetapi ada pula yang berwarna putih karena dibuat dari biji gandum albino. Warna dan rasanya lebih ringan ketimbang biji gandum yang merah kecokelatan.

Kandungan gizinya sama persis dengan roti gandum cokelat. Bila Anda lebih menyukai rasa roti putih dengan kandungan gizi dan serat seperti di dalam roti gandum, jenis roti ini dapat dipilih. ** Baca juga: Jalan Tanpa Alas Kaki Ternyata Menyehatkan

Jadi, hanya roti dengan 100 persen berasal dari biji gandum utuh yang benar-benar menyehatkan. Pastikan lebih cermat membaca label kemasan sebelum membeli.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email