oleh

Bagaimana Feng Shui Toilet?

image_pdfimage_print

Kabar6-Dulu, toilet dianggap sebagai sumber energi Yin (negatif), dan memiliki unsur air, karena dianggap sebagai tempat pembuangan kotoran manusia.

 

Namun pendapat tersebut untuk saat ini tidak berlaku, karena di era yang modern, kondisi toilet lebih higienis dan bersih.

 

Menurut feng shui, toilet yang terletak di lantai atas, harus memperhatikan ketinggian plafon. Parameter yang digunakan adalah setinggi 3.5 meter. Apabila ketinggian plafon kurang dari angka tersebut, maka akan berdampak pada kesehatan penghuni.

 

Toilet yang berada tepat di atas meja makan, akan menyebabkan energi Qi, sehingga memiliki efek yang tidak sehat pada meja makan yang ada di bawahnya. ** Baca juga: Melihat Kepribadian Melalui Ayam Goreng

 

Tidak disarankan jika posisi lubang toilet tepat berada di atas meja makan dan ketinggian plafon lebih pendek atau kurang dari 3.5 meter. Hal yang bisa dilakukan adalah dengan memindahkan meja makan di luar jangkauan kamar mandi.

 

Dalam feng shui, kompor melambangkan kekayaan keluarga dan termasuk unsur api. Toilet yang berada tepat di atas kompor, selain tidak sehat, juga membahayakan keberuntungan keluarga, karena toilet yang mewakili unsur air akan memadamkan unsur api yang diwakili oleh kompor.

 

Untuk menghindari hal tersebut, pindahkan posisi kompor agar tidak segaris lurus dengan lubang toilet yang ada di lantai atas.

 

Lubang toilet yang tepat berada di atas kepala ranjang secara vertikal dari lantai atas, disebut dengan “Lin Tou Shui” (air yang membasahi kepala).

 

Posisi ini dapat menyebabkan orang yang tidur di ranjang tersebut mudah terserang penyakit pada daerah kepala, serta menderita kerugian materi. Disarankan untuk memindahkan ranjang ke posisi lain agar tidak segaris lurus dengan posisi lubang toilet.

 

Apabila Anda menderita insomnia atau susah tidur, cobalah memeriksa apakah terdapat kamar mandi dan toilet tepat berada di belakang ranjang. Pipa sanitasi yang berada tepat di belakang kepala ranjang, dapat menyebabkan medan aura orang yang tidur akan terganggu. Sebaiknya pindahkan ranjang ke posisi lain.

 

Selain itu, apabila persis di bagian tengah rumah terdapat kamar mandi dan toilet, maka hal itu dapat menjadi sumber pertengkaran keluarga. Disarankan untuk memindahkan kamar mandi dan toilet di bagian lain dari rumah.(ilj)

Print Friendly, PDF & Email