oleh

AVK Fusion Indonesia Ubah Periode WFH jadi Peluang Pelatihan Online bagi Mitra Bisnis

image_pdfimage_print

Kabar6-Situasi pandemi terjadi di seluruh dunia, sebagian besar negara mewajibkan warganya dalam situasi Lockdown (terkunci) sehingga semua orang harus bekerja dari rumah (WFH), salah satunya adalah Indonesia. Dari 20 Maret hingga Juli, sebagian besar di Indonesia telah bekerja dari rumah.

AVK Fusion Indonesia, bagian dari AVK Grup, Produsen solusi perpipaan, katup, hidran dan instalasi air serta gas asal Denmark yang telah berdiri sejak tahun 1941 dan telah memiliki 100+ perusahaan di seluruh dunia, mereka melihatnya sebagai kesempatan untuk meningkatkan kompetensi sales channel di level distributor melalui online training secara intensif tentang produk-produk AVK.

“Adapun Tujuan dari pelatihan online ini adalah untuk memperkuat pengetahuan distributor tentang produk AVK, dan kemudian mengukur sejauh mana pengetahuan saat ini dan mengevaluasi kesenjangan potensial untuk memperkuat kompetisi bisnis di pasar,” jelas Ahmad Fairu Zabadi Marketing Manager PT AVK Fusion Indonesia pada kabar6, Selasa (11/08/2020)

Menurutnya, agenda pelatihan dibuat secara terpisah berdasarkan segmen, antara lain segmen Air, segmen Air Limbah, segmen Perlindungan Kebakaran, segmen Industri, dan segmen Fusion, dengan sesi yang berbeda-beda seperti modul berikut:
• Valve Basics.
• Gate Valves.
• Butterfly Valves.
• Air Valves.
• Ball Valves.
• Check Valves, Repair Clamps, & Fabricated items.
• Valves for Wastewater Application.
• Non-revenue Water, DMA, and Control Valves.
• Fire Protection Valves.
• Electrofusion and Spigot Fittings.
• Industrial Butterfly Valves.
• Butterfly Valve (Vulcanised Bonded Lining).
• Butterfly Valve (Teflon Lining).
• High performance Butterfly Valves (Double / Triple offset).
• Application of Industrial Valves in Oil & Gas Industry.
• Application of Industrial Valves in Desalination Plants.
• Dams, Reservoirs, & Hydropower.

Pelatihan online ini, kata pria yang berkantor di Taman Tekno, Serpong Tangerang Selatan diadakan melalui ZOOM online, dan tautan e-invitation dikirim melalui email. Sesi ini juga streaming langsung dan disimpan di YouTube, tersedia dengan tautan yang aman. Setelah training, kuis dikirim kepada peserta yang hadir melalui tautan Google-form, dan setelah peserta lolos mengerjakan kuis mereka dapat mengunduh dan mencetak sertifikat pelatihan melalui link G-drive yang dikirimkan.

**Baca juga: Pedagang Bendera Merah Putih di Kota Tangsel Akui Penjualan Tak Seramai Tahun Lalu.

Selama bulan April hingga Juli, AVK Fusion Indonesia telah mengadakan total 32 sesi pelatihan dengan total peserta 621 orang. Feedback mengenai pelatihan sangat bagus, dan distributor memiliki pengetahuan baru untuk digunakan dalam pekerjaan dan menangani masalah pelanggan untuk memberikan solusi

Sejauh ini, Ahmad mengklaim tidak ada pesaing AVK Indonesia yang mengadakan pelatihan serupa, dan AVK Fusion Indonesia berencana untuk terus mengadakan pelatihan online seperti ini khususnya untuk pelanggan seperti PDAM dan perusahaan air lainnya.(ir)

Print Friendly, PDF & Email