1

Vaksinasi Anak di Kota Tangerang untuk Umur 6-11 Mulai Besok

Kabar6-Pemerintah Kota Tangerang, melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) besok, Selasa (14/12) secara resmi akan memulai pelaksanaan vaksinasi covid-19 pada kategori umur 6–11 tahun. Berdasarkan data yang dihimpun, sasaran umur 6-11 tahun di Kota Tangerang mencapai 186.349 anak.

Pelaksanaan tersebut berdasarkan intruksi Mendagri nomor 66 tahun 2021, kota kabupaten yang cakupan vaksinasi dosis pertamanya sudah lebih dari 70 persen, dan lansia diatas 60 persen, maka kota kabupaten tersebut dapat melaksanakan perluasan percepatan vaksinasi untuk kategori usia 6 -11 tahun.

Kepala Dinkes Dini Anggraeni mengatakan, sebagai pelaksanaan awal akan digelar di lima sekolah di Kota Tangerang. Yakni, MIN 1 Buaran, SDN Pasar Baru I, SDN Paninggilan 6, SDN Gondrong 4, dan SDN Total Persada.

“Dinkes sudah berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan dan beberapa stakeholder lainnya, untuk persiapan kick off pelaksanaan vaksinasi covid-19 anak usia 6-11 tahun, besok. Selanjutnya pelaksanaan vaksinasi akan dilaksanakan di sekolah-sekolah seperti program Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS), kemudian sentra vaksinasi atau ditempat gerai-gerai vaksinasi,” ujar Dini, Senin (13/12/2021).

Dini menjelaskan vaksin yang digunakan adalah jenis Sinovac dengan dosis atau takaran yang sama. Hal ini, sudah direkomendasikan BPOM, Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) dan Indonesian Technical Advisory Group on Immunizatioon (ITAGI).

Pada prinsipnya, kata Dini, pelaksanaan vaksin anak 6-11 tahun itu sama saja. Mulai dari vaksin yang digunakan, takaran dosis sinovac yang ditentukan, hingga interval vaksin juga sama yaitu 28 hari dari dosis pertama.

**Baca juga: Ciri-ciri Mayat Pria Tanpa Identitas di Kali Bayur Tangerang

Dinkes Kota Tangerang juga telah berkoordinasi dengan Pokja KIPI, terkait antisipasi efek yang dirasakan pasca mengikuti vaksinasi.

“Kota Tangerang telah mempersiapkan hal tersebut, bisa dipastikan Pokja KIPI telah siap mendampingi vaksinasi anak-anak di Kota Tangerang,” katanya. (Oke)




Warga Solear Temukan 10 Plat Besi Model Celurit di Rumah Kosong

Kabar6.com

Kabar6-Warga perumahan Taman Kirana Surya, Desa Pasangerahan, Solear, Kabupaten Tangerang, menemukan sejumlah senjata tajam. Benda berbentuk arit dan celurit tersimpan di rumah kosong.

Senjata tajam tersebut akan digunakan oleh kalangan pelajar untuk tawuran. Adapun lokasi temuan di Blok K-21 RT 001/011 Nomor 07.

“Disimpan oleh anak-anak berseragam sekolah. Dipakai untuk tawuran di malam minggu kemarin. Di kawasan Adiyasa,” kata Syamsul, warga sekitar kepada kabar6.com, Senin (13/12/2021).

Terpisah, Kapolsek Cisoka, Ajun Komisaris Nur Rokhman menerangkan kronologi penemuan sajam berawal dari warga melihat sekelompok orang berseragam berjumlah 10 orang nongkrong di rumah kosong. Warga lapor polisi.

Polisi pun kemudian mendatangi rumah kosong. Setiba di lokasi sekelompok orang sudah pergi, dan senjata tajam ditinggalkan.

**Baca juga: Sekda: Tumbuh Kembang Anak Jadi Tanggung Jawab Bersama

Rokhman bilang, kini plat besi berbentuk arit dan celurit telah diamankan ke Mapolsek Cisoka. Polisi pun melakukan penyelidikan.

“Dan melakukan OPS Cipkon malam antisipasi tawuran bersenjata wilayah Perum Kirana dan Adiyasa,” ujarnya.(Cr)




SML jadi Perusahaan Indonesia Pertama Raih Penghargaan Best Developer Asia di Ajang PropertyGuru Asia Property Awards 2021

Kabar6.com

Kabar6- Sinar Mas Land berhasil meraih penghargaan tertinggi untuk kategori Best Developer Asia di tingkat regional dalam ajang PropertyGuru Asia Property Awards 2021. Sinar Mas Land merupakan perusahaan asal Indonesia pertama yang berhasil mendapatkan penghargaan ini setelah bersaing dengan 9 perusahaan global lainnya. Asia Property Awards 2021 diselenggarakan oleh PropertyGuru yang merupakan puncak dari kompetisi dan perayaan atas ide-ide brilian dari pengembang terkemuka dan dilaksanakan secara virtual pada Kamis (09/12/2021) lalu.

Sebanyak 135 perusahaan dan pengembang berpartisipasi dalam 31 kategori yang tersedia. Daftar kandidat peraih penghargaan dinilai secara transparan dan kredibel oleh panel juri yang berasal dari berbagai negara Asia dengan melihat aspek inovasi, estetika, dan manfaat yang diberikan oleh pengembang. Seri PropertyGuru Asia Property Awards ini sudah menjadi standar tertinggi dari industri real estate di Asia sejak pertama kali diadakan. Hampir semua perusahaan pengembang di Asia menjadikan penghargaan dari PropertyGuru sebagai kebanggaan terbesar karena prestise yang didapatkan.

Managing Director President Office Sinar Mas Land – Dhony Rahajoe mengatakan bahwa penghargaan ini merupakan suatu kebanggaan bagi Sinar Mas Land dapat diakui sebagai salah satu pengembang properti terbaik di Asia. “Meskipun dalam situasi pandemi, hal ini telah membuktikan bahwa upaya kolektif kami telah selaras dengan ‘core value’ perusahaan. Kami selalu bermimpi untuk menjadi perusahaan pengembang properti yang tidak hanya sekedar melakukan pengembangan tanah dan mendirikan bangunan, tetapi mengembangkan sebuah permukiman yang sangat layak huni untuk mewujudkan mimpi generasi masa depan. Kami bertekad selalu berusaha untuk terus menantang diri kita sendiri dalam memberikan kontribusi yang terbaik dan berarti bagi para pemangku kepentingan.”

**Baca juga: Peringati Bulan Menanam Pohon Nasional, Sinar Mas Land Bagikan Bibit Pohon ke Sekolah dan Madrasah Binaan

Sinar Mas Land berhasil mengalahkan sejumlah finalis dari China Hong Kong (Great Eagle Holdings Ltd.), Singapore (Guoco Land), Sri Lanka (Home Lands Skyline Pvt Ltd), Thailand (Sansiri Public Company Ltd), Greater Niseko (SC Global Developments Pte Ltd), Philippines (SM Development Corporation), India (Sunteck Realty Ltd), Malaysia (Tropicana Corporation Berhad), dan Cambodia (Urban Land). Penghargaan Best Developer Asia diberikan berdasarkan penilaian kinerja perusahaan sepanjang tahun 2021. Para juri memberikan penghargaan kepada Sinar Mas Land karena mampu menunjukkan performa terbaik dan progresif di tahun ini.

Pada Selasa (30/11) lalu, Sinar Mas Land juga berhasil meraih tujuh penghargaan di ajang Indonesia Property Awards 2021 yang diselenggarakan oleh PropertyGuru. Penghargaan yang berhasil diraih perusahaan di antaranya Best Developer untuk Sinar Mas Land, Best Green Development untuk BSD City, Best Housing Development untuk klaster terbaru Kiyomi dari The Zora, Best High End Condo Development (Greater Jakarta) untuk Upper West BSD City, Best Mixed Use Development untuk kawasan pembangunan dengan berbagai fungsi Southgate Residence, Best Industrial Estate Development untuk GIIC – Kota Delta Mas, dan Special Recognition for Sustainable Design & Construction untuk Sinar Mas Land yang selalu menjunjung tinggi prinsip pembangunan berkelanjutan di seluruh proyeknya.(red)




Relawan Tangsel Antar Bantuan ke Lumajang, Bantu Korban Semeru

Kabar6.com

Kabar6-Puluhan relawan asal Kota Tangerang Selatan (Tangsel) berangkat menuju Lumajang, Jawa Timur untuk membantu korban erupsi Gunung Semeru.

Relawan itu sendiri gabungan dari berbagai organisasi diantaranya, Karang Taruna Kota Tangsel, Indonesian Escorting Ambulance (IEA) Tangsel, GRIB, Forum Betawi Rempug (FBR), dan lainnya.

Pelepasan tersebut dilaksanakan oleh Sekretaris Camat Ciputat Ali Akbar bersama organisasi yang tergabung menjadi relawan di Markas Karang Taruna RW 08 Tegal Rotan, Sawah Baru, Ciputat, Senin 13 Desember 2021.

Ketua IEA Kota Tangsel, Iwan menerangkan, hari ini ada kurang lebih 20 orang dari berbagai organisasi di Kota Tangsel untuk membantu dan mengantarkan bantuan terhadap para korban erupsi Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur.

Iwan menjelaskan, total bantuan yang diberikan kurang lebih Rp20 juta, bentuk bantuannya antara lain sembako, pakaian baru, susu bayi, popok, celana dalam baru, dan lain sebagainya.

“Total nilai bantuan kurang lebih Rp20 juta. (Bantuan, red) dalam bentuk sembako, pakaian baru, susu bayi dari 0-5 tahun, popok,celana dalam baru, dan lain-lain, snack untuk anak-anak 300 paket,” ujarnya kepada Kabar6.com di Ciputat.

Iwan mengatakan, pihaknya di Lumajang akan melakukan trauma healing bagi korban, membantu pembagian logistik, dan menghibur masyarakat terdampak.

“Kita disana akan melakukan trauma healing, membantu pembagian logistik dan menghibur masyarakat terdampak. Kita bawa 3 mobil darisini (Tangsel, red),” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Karang Taruna Kota Tangsel, Fiqri Yanuardi Putra menjelaskan, pihaknya sebagai inisiator bersama IEA Tangsel memang sejatinya bahwa Karang Taruna itu adalah organisasi lembaga sosial.

Menurutnya, melihat ada musibah yang menimpa saudara di Lumajang, sebagai lembaga sosuak pihaknya akan turut serta membantu korban erupsi Gunung Semeru.

**Baca juga: Kalah Futsal Tawuran di Serpong, Satu Pelajar Tewas Empat Ditangkap

“Bagaimana menjalankan misi sosial kita, karena di sana (Lumajang, red) secara tidak langsung bagaimana pun keluarga dan sodara kita,” paparnya.

“Karenanya Karang Taruna mencoba hadir di gunung Semeru untuk membantu misi kemanusiaan ini, ada beberapa organisasi rekan-rekan kita di wilayah Ciputat, ada FBR, GRIB, IEA yang memang bekerja sama dengan Karang Taruna Kecamatan Ciputat khusus nya karang Taruna RW 08,” tutupnya.(eka)




Sekda: Tumbuh Kembang Anak Jadi Tanggung Jawab Bersama

Kabar6.com

Kabar6-Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Moch. Maesyal Rasyid mengatakan, tumbuh kembang anak merupakan tanggung jawab bersama baik ayah, ibu dan pihak-pihak lainnya, termasuk pemerintah daerah. Menurut dia, Pemda dan masyarakat harus secara bersama-sama memfasilitasi dan mewujudkan hak anak dalam setiap kehidupannya.

Hal itu disampaikan Sekda saat membuka Rapat Evaluasi Gugus Tugas Kabupaten Tangerang Layak Anak (KLA) Tahun 2021 yang dilaksanakan di Hotel Lemo Kecamatan Kelapa Dua.

Sekda mengatakan anak merupakan generasi penerus bangsa. “Untuk mewujudkan KLA ini dibutuhkan peran serta lintas sektor, dan peran serta masyarakat yang secara bersama-sama memenuhi hak anak,” terang Sekda, Senin, (13/12/2021).

Lanjut Sekda, Pemkab sudah memiliki ruang bermain anak di setiap pelayanan di kecamatan, pojok baca hingga memaksimalkan program unggulan Sayang Barudak dan Sekolah Menyenangkan.

“Setelah rapat evaluasi ini, saya harap para gugus tugas KLA tingkat OPD, kecamatan, kelurahan/desa terus melakukan upaya-upaya peningkatan terhadap pemenuhan hak anak hingga mendapatkan perlindungan,” tutur Sekda Maesyal Rasyid.

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Tangerang, Asep Jatnika menambahkan, pemerintah daerah akan menetapkan sebanyak 1587 sekolah ramah anak, mulai dari tingkat SD, SMP serta MI sampai tingkat MA, baik negeri maupun swasta. Selain itu, Pemkab Tangersng juga telah menetapkan 100 pesantren ramah anak pada tahun 2021.

**Baca juga: Ciri-ciri Mayat Pria Tanpa Identitas di Kali Bayur Tangerang.

“Pemkab Tangerang pun sudah memiliki perlindungan anak terpadu berbasis masyarakat (PATBM) di desa/kelurahan sebanyak 248 se-Kabupaten Tangerang,” kata Asep.

Atas usaha dan upaya yang telah dilakukan tersebut, Pemkab Tangerang mendapatkan predikat Madya penilaian dari Kementerian Pemberdayaan perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia yang diberikan secara virtual pada Kamis (29/7/21) yang lalu.(Red)




Sosialisasi Pencegahan Kekerasan Anak di Lebak Dinilai Minim

Kabar6.com

Kabar6-Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Kabupaten Lebak menyebut, sosialisasi mengenai pencegahan kekerasan terhadap anak masih sangat minim dilakukan. Hal tersebut jadi salah satu faktor kasus kekerasan anak banyak terjadi.

“Ya harus diakui, sosialisasi yang jadi salah satu upaya untuk mencegah terjadinya kekerasan terhadap anak masih sangat minim dilakukan di Lebak,” kata Ketua LPA Lebak, Oman Rohmawan, Senin (13/12/2021).

Menurut Oman, salah satu dampak dari minimnya sosialisasi adalah ketidaktahuan masyarakat akan konsekuensi yang diterima jika kekerasan kepada anak dilakukan. Tidak hanya hukuman bagi pelaku, akan tetapi dampak yang buruk bagi psikis anak korban kekerasan.

“Upaya-upaya preventif ini yang sebenarnya kami dorong kepada pemerintah daerah dan pihak terkait lainnya agar bisa dimaksimalkan. Pencegahan menjadi sangat penting untuk melindungi anak,” terang Oman.

**Baca juga: Kajari Lebak Ingatkan Pentingnya Pendidikan Antikorupsi Sejak Dini

Selain pencegahan, LPA juga meminta pemerintah daerah terkait upaya penanganan terhadap anak pasca kekerasan terjadi. Tidak hanya sekedar didata, kata Oman, melainkan harus ada upaya mendampingi untuk pemulihan fisik maupun psikis dampak dari kekerasan yang dialami.

“Terutama soal psikis ya, pemulihannya tidak bisa hanya sebentar karena harus berkelanjutan. Jadi jangan sampai hanya didata lalu didiamkan saja tanpa ada tindak lanjut,” katanya.(Nda)




Ciri-ciri Mayat Pria Tanpa Identitas di Kali Bayur Tangerang

Kabar6.com

Kabar6-Polisi mengungkapkan ciri-ciri mayat mengambang di temukan dibawah jembatan biru Kali Bayur, Kampung Bayur RT 02/07, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, Senin, (13/12/2021) pagi. Mayat pria itu tanpa identitas.

“Memakai kaos hitam kotak-kotak, memakai celana pendek warna coklat,” kata Kasubag Humas Polres Metro Tangerang Kota, Komisaris Abdulrohim saat dikonfirmasi kabar6.com, Senin (13/12/2021).

Menurutnya, pada sekujur tubuh mayat tidak ditemukan bekas luka. Mayat pria yang ditemukan posisi tengkurap itu diperkirakan berusia 25 tahun.

**Baca juga: Mayat Pria Tanpa Identitas Mengambang di Kali Bayur Tangerang

“Pria tersebut hanya memakai pakaian dan kini Jenazah di larikan RSUD Kabupaten Tangerang,” ungkapnya.

Terpisah, Samsul Bahri, Ketua RT 02 menjelaskan, salah satu warga melaporkan adanya mayat yang mengambang bawah jembatan biru Kali Bayur. “Warga yang sedang melintas lalu melihat ada seorang mayat. Warga langsung melaporkan kepada saya,” ujarrnya.(Cr)




Kalah Futsal Tawuran di Serpong, Satu Pelajar Tewas Empat Ditangkap

Kabar6.com

Kabar6-Polisi menangkap empat orang remaja yang terlibat aksi tawuran di Jalan Raya Ciater, Kecamatan Serpong Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Bentrokan itu menewaskan satu orang pelajar berinisial MAA, 16 tahun.

Keempat orang remaja yang telah ditetapkan sebagai tersangka masing-masing berinisial, MI (16), SWN (17), HN (17), dan MD (19).

“Awal kejadian berselisih karena diejek kalah kalah bertanding futsal,” kata Kapolres Tangsel, AKBP Iman Imanuddin, Senin (13/12/2021).

Salah satu kelompok pelajar, lanjutnya, mengirim pesan Instagram menantang lawannya untuk sparing tawuran. Gayung pun bersambut.

Kedua kelompok bertemu di lokasi perkara. Iman menyebutkan pelajar pelaku tawuran membawa senjata tajam untuk melukai lawan siterunya.

“Korban terkena sabetan senjata tajam di lengan tangan kiri,” terangnya. Iman bilang, jajarannya telah mengamankan banyak barang bukti.

**Baca juga: Job Syuting Sepi, Bobby Joseph Banting Setir Edarkan Gorilla

Di antaranya beraneka jenis senjata tajam milik para tersangka. Atas perbuatannya keempat tersangka dijerat melanggar Pasal 80 Ayat 3 Undang-undang RI Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak juncto Pasal 170 Ayat 1 dan 2 ke-3 tentang Kekerasan Terhadap Anak di Bawah Umur.

“Jo pengeroyokan yang mengakibatkan korban meninggal dunia hukuman penjara paling lama 15 tahun,” tegas Iman.(yud)




Pasca Cucian Mobil Disebut Tempat Narapidana Kabur dari Lapas Ditutup

Kabar6.com

Kabar6-Terpidana kasus narkoba berinisial A kabur dari Lapas Kelas 1 Tangerang disebut kabur lewat Saba Car Wash atau tempat usaha cucian mobil yang berada di sisi kiri lapas.

Pantauan dilapangan Senin (13/12/2021) siang, tempat usaha cucian mobil tersebut, pasca kejadian yang berada kawasan Lapas tersebut tidak ada aktivitas apapun.

Hanya terpantau sebanyak dua unit mobil yang sedang terparkir dan sejumlah motor. Sementara kantin yang berada di cucian mobil tidak ada satupun orang yang lalu lalang.

“Sejak tadi pagi tidak ada aktivitas apapun. Semua keadaan tertutup,” ujar Pras, seorang penjaga parkir di depan cucian mobil tersebut.

**Baca juga: Terpidana Kabur di Lapas Kelas 1 Tangerang Masih Dalam Pengejaran

Sementara itu, Kaburnya narapidana berinisial A yang terjerat kasus narkotika di Lapas Kelas 1 Tangerang masih dikejar oleh pihak Lapas bersama tim gabungan.

“Intinya masih dilakukan pengejaran,” ujar Pelaksana harian Kalapas Kelas I A Tangerang Nirhono Jatmokoadi saat dikonfirmasi, Senin (13/12/2021). (Oke)




Mayat Pria Tanpa Identitas Mengambang di Kali Bayur Tangerang

Kabar6.com

Kabar6-Sesosok mayat pria tanpa identitas ditemukan mengambang di bawah jembatan biru Kali Bayur, Kampung Bayur RT 02/07, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, Senin, (13/12/2021) pagi.

Kepala pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang, Deni Koswara mengatakan, korban dilakukan pengangkatan yang masih di bibir kali bayur dan kemudian di masukkan di kantong jenazah.

“Untuk personil semua ada 10 orang. Mayat langsung di larikan di RSUD Kabupaten Tangerang,” ujarnya

**Baca juga: Terpidana Kabur di Lapas Kelas 1 Tangerang Masih Dalam Pengejaran

Samsul Bahri Kepala Rukun Retangga (RT 02) menjelaskan, temuan mayat berawal dari laporan salah satu warga yang melihat jasad mengambang di bawah jembatan biru Kali Bayur.

“Warga yang sedang melintas lalu melihat ada seorang mayat yang mengambang di bibir kali bayur, warga langsung melaporkan kepada saya,” kata Samsul.(Cr)