oleh

Atasi Sampah Plastik, di Filipina Bunga Tulip Terbuat dari Botol Plastik

image_pdfimage_print

Kabar6-Ada cara unik yang dilakukan pemerintah kota di selatan Filipina untuk menanggulangi sampah botol plastik. Mereka mengubah sampah tersebut menjadi bunga tulip aneka warna.

Taman tulip yang telah dibuka beberapa waktu lalu, melansir thestar, dibangun dari 26.877 botol plastik, yang dikumpulkan dari 45 desa sekitar Kota Lamitan di Provinsi Basilan. Tidak sekadar disusun, botol plastik ini dipotong menjadi bentuk tulip dan dicat merah, kuning, merah muda dan biru. Sementara yang lain dicampur menjadi pasir dan semen dan digunakan untuk membuat jalur pejalan kaki di taman.

Diketahui, Filipina adalah penyumbang sampah plastik laut utama dan hanya sedikit limbah plastik yang didaur ulang. Sementara botol plastik merupakan penyumbang terbesar sampah di Lamitan.

Wali Kota Lamitan, Rose Furigay, mengatakan bahwa dengan mengubah botol plastik menjadi objek wisata dapat membantu memerangi polusi plastik. “Mari kita perhatikan bagaimana meminimalkan penggunaan plastik,” ajaknya.

Taman tulip ini berada di Sitio Panansangan, Barangay Ubit. “Inovasi ini didaulat sebagai salah satu tempat wisata Lamitan, karena pengunjung telah berduyun-duyun sebelum taman selesai,” demikian penjelasan pemerintah kota.

Proyek taman bunga tulip botol plastik ini sejalan dengan kampanye pengelolaan limbah padat yang dijuluki sebagai ‘Abante Lamitan, Atras Basura’. ** Baca juga: Demi Cari Anjing Peliharaan yang Hilang, Seorang Wanita Rela Keluar dari Pekerjaannya

Ide yang sangat kreatif.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email