oleh

Arus Balik Lebaran, 1000 Pemudik di Pintu Tol Bitung Rapid Tes

image_pdfimage_print

Kabar6-Polisi melakukan penyekatan terhadao penumpang kendaraan bermotor saat arus balik musim mudik Idul Fitri 1442 Hijriah. Setiap orang diperiksa kesehatan lewat swab antigen.

“Untuk hari ini kami siapkan ada 1000 rapid tes untuk masyarakat,” kata Kapolres Tangerang Selatan, AKBP Iman Imanuddin di Posko Ketupat Jaya pintu Tol Bitung, Sabtu (15/5/2021).

Kasus penyebaran virus Covid-19 di sekitar Pulau Sumatera beberapa pekan ini angkanya meningkat. Makanya iaingin memastikan bahwa warga yang diduga balik mudik dalam kondisinya sehat.

Imam pastikan jika ada temuan hasil reaktif maka warga tersebut langsung dirujuk perawatan ke tempat isolasi mandiri yang telah disiapkan oleh Pemerintah Kota Tangsel maupun Kabupaten Tangerang.

**Baca juga: Antisipasi Ledakan Kasus Covid-19 di Tangsel saat Arus Balik Lebaran

Diimbau untuk masyarakat yang melaksanakan balik dari mudik untuk melakukan swab antigen maupun rapid, ataupun swab PCR di daerah asal mudik.

“Dan kembali dalam keadaan sehat. Dengan membawa surat keteragan hasil swab PCR atau antigen tersebut,” pesan Iman.(yud)

Print Friendly, PDF & Email