oleh

Apa yang Terjadi Saat Anda Rutin Jalan Kaki Minimal 10 Ribu Langkah?

image_pdfimage_print

Kabar6-Jalan kaki menjadi olahraga murah, yang selain tidak mengelurkan banyak biaya, juga bisa dilakukan kapan saja. Tak hanya menyenangkan, menurut Kepala Nutrisi untuk Nucific bernama Amy Lee, beberapa hal akan terjadi pada tubuh ketika Anda berjalan kaki setiap hari.

Efeknya tidak hanya menurunkan berat badan, tapi juga menjaga kesehatan mental hingga mencegah berbagai gangguan kesehatan. Melansir tempo.co, berikut beberapa keuntungan rutin jalan kaki:

1. Tingkatkan kesehatan mental
“Memiliki jadwal jalan kaki yang teratur sangat bagus untuk kesehatan, dan saya tidak hanya berbicara tentang fisik, tetapi juga kesehatan mental. Ada perasaan pencapaian dengan membakar kalori, dapat menurunkan stres harian, dan Anda membiarkan tubuh mengeluarkan endorfin alami yang merupakan hormon ‘perasaan baik’,” terang Lee.

Dia merekomendasikan mencari teman berjalan kaki dengan waktu yang teratur dan ditentukan. “Endorfin dari jalan-jalan membantu kita merasa sedikit lebih berenergi dan memiliki pola pikir yang lebih baik untuk sisa hari itu,” tambahnya.

2. Bantu jaga berat badan
“Rata-rata, data menunjukkan bahwa ada manfaat bagi kesehatan dan kebugaran secara keseluruhan jika Anda bisa melakukan 10.000 langkah sehari,” kata Lee. “Itu setara dengan jarak sekira 5 mil (sekira 8 kilometer), tergantung pada panjang kaki dan langkah Anda.”

Diterangkan, jarak standar dan jumlah langkah yang dianggap bermanfaat bagi kesehatan dan kebugaran adalah sekira 10 ribu langkah. Ini juga termasuk berjalan dari mobil Anda di tempat parkir, naik dan turun tangga di tempat kerja, atau berkeliling untuk melakukan pekerjaan rumah.

3. Turunkan berat badan
Berjalan 10 ribu langkah bisa menjaga berat badan dan kesehatan secara keseluruhan, tapi jika ingin benar-benar menurunkan berat badan, penelitian menunjukkan bahwa Anda harus berjalan setidaknya 15 ribu langkah sehari. Atau gabungkan beberapa jenis latihan ekstra.

4. Turunkan risiko kesehatan
Menurut Mayo Clinic, jalan kaki secara teratur tidak hanya membantu menjaga berat badan yang sehat, tetapi bahkan dapat membantu mencegah atau mengelola berbagai kondisi, termasuk penyakit jantung, tekanan darah tinggi, dan diabetes tipe 2.

5. Perkuat tulang dan otot
Mayo Clinic juga menyebutkan, jalan kaki dapat membantu menjaga kekuatan tulang dan otot, yang sangat penting untuk mobilitas seiring bertambahnya usia. ** Baca juga: Perhatikan Sejumlah Hal Penting Saat Anda Berlibur di Masa Pandemi

Dikatakan Lee, berjalan adalah olahraga yang biasanya dia rekomendasikan untuk orang-orang yang semakin tua, serta orang-orang dengan berbagai disabilitas.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email