oleh

Antisipasi Banjir Susulan, Bupati Lebak Berharap Warga di Bantaran Sungai Mau Direlokasi

image_pdfimage_print

Kabar6-Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya berharap masyarakat yang tinggal di bantaran Sungai Ciberang, Ciujung dan Cidurian bersedia direlokasi. Permintaan Iti, untuk mengantisipasi terjadinya banjir susulan pasca banjir bandang yang terjadi pada Rabu (1/1/2020) lalu.

Hal itu dikatakan Iti saat menghadiri rakor penyiapan lahan untuk relokasi korban longsor dan revegetasi lahan rawan longsor di Kabupaten Lebak dan Bogor, di Kantor Kementerian Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Jakarta, Selasa (21/1).

“Saya berharap warga bersedia direlokasi. Saat ini Pemkab Lebak sedang mencari lahan yang layak bagi masyarakat korban bencana banjir dan longsor,” kata Iti dalam siaran pers yang diterima.

Mantan anggota DPR RI ini juga menyambut baik upaya pemerintah yang akan melakukan revegetasi tanah rawan longsor dengan menggunakan tanaman vetiver (Akar wangi).

Menko PMK Muhadjir Effendi menyampaikan, pemerintah berencana melakukan revegetasi tanah rawan longsor dengan menanam pohon vetiver pada lahan seluas 2.000 hektar di Sukajaya, Bogor.

Nantinya, lahan yang telah ditanami akan menjadi percontohan wilayah lain dalam mencegah bencana longsor.

**Baca juga: Istri Mensos Grace Batubara Nyanyi Bareng Anak-anak Pengungsi Korban Bencana Lebak.

Kata Muhadjir, revegetasi perlu sinergitas dari kementerian/lembaga dengan pemerintah daerah sesuai peran dan fungsi masing-masing.

“Untuk itu, perlu dilakukan relokasi masyarakat terdampak bencana yang berada di Lebak dan Bogor. Kedua daerah ini diminta untuk menyiapkan lahan relokasi untuk ditindaklanjuti rehabilitasi dan rekonstruksi oleh BNPB dan PUPR,” papar Muhadjir.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email