oleh

Ann & Ken Rayakan Ultah Pernikahan Dengan Makan Kue Pengantin yang Berumur 61 Tahun

image_pdfimage_print
Ann & Ken Fredericks dengan kue pernikahan.(Vemale)
Ann & Ken Fredericks dengan kue pernikahan.(Vemale)

Kabar6-Berbagai cara dilakukan untuk merayakan ulang tahun pernikahan. Salah satunya adalah cara unik Ann dan Ken Fredericks. Pasangan yang sudah menikah selama 61 tahun itu, memperingati ulang tahun pernikahan mereka dengan memakan lagi kue sepotong kue pengantin yang dulu dihidangkan saat mereka naik pelaminan.

“Semua orang melihat kami dengan takjub saat mereka mengetahui apa yang kami lakukan,” kata Ann seraya tertawa saat diwawancara media lokal Florida Today.

Ann menjelaskan bahwa kue pernikahan itu dibuat oleh ibundanya. Dikutip dari Wolipop, kue tersebut mampu bertahan lama karena setiap tahun karena tepat di bulan hari jadi pernikahan, pasangan berusia 82 dan 86 tahun ini menuangkan brandy ke atas kue.

Ann mencicipi kue pernikahan berumur 61 tahun.(bbs)
Ann mencicipi kue pernikahan berumur 61 tahun.(bbs)

“Rasanya baik-baik saja. Kami tidak pernah menaruhnya di dalam kulkas atau freezer. Aku menyimpanya dengan plastik pembungkus. Kue buah sendiri dibuat memakai brandy dan memakai cukup alkohol sehingga tidak akan rusak,” cerita Ann lagi kepada ABC News.

Dan setiap tahun, Ann dan Ken memiliki tradisi membuka plastik pembungkus kue tersebut dan menuangkan brandy sehingga akan melembabkan kue.

Ann dan Ken menikah pada 19 Agustus 1955 di Gereja Grace Episcopal, Nyack, New York. Keduanya bertemu pertama kali di Universitas Syracuse. Saat itut Ann menuntut ilmu keperawatan dan Ken di bidang musik.

“Sekarang kami berada di usia 80-an dan masih saling mencintai. Kami masih tidur bersama setiap malam dan bererlukan,” kata nenek dari sembilan cucu dan ibu dari tiga anak itu. “Hidup kami sungguh beruntung,” tambahnya. ** Baca juga: Mengapa Psikopat Tak Mampu Ekspresikan Rasa Takut?

Andaikan setiap pasangan seperti mereka…(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email