oleh

Angkringan Markonah di Catalina, Nongkrong Asyik Harga Murmer

image_pdfimage_print

Kabar6-Jatuh bagun dalam berusaha tak menyurutkan semangat tujuh pemuda di Cluster Catalina, Pagedangan, Kabupaten Tangerang untuk tetap mencari pundi rupiah di tengah corona.

Setelah sebelumnya sempat gulung tikar di usaha berbeda, kali ini 7 enterpreuneur muda ini mendirikan Angkringan Markonah (Maranggi Kok Ngeunah).

Berlokasi di Blok AA Cluster Catalina, 7 pemuda ini menyajikan aneka ragam menu kuliner dengan harga murah meriah (murmer) dan cukup bersahabat.

Dari sego kucing Rp2.000 per bungkus, sego ayam Rp4.000 per bungkus, hingga aneka sate yang dibanderol Rp2.000 hingga Rp4.000 per bungkus

Selain itu, Angkringan Markonah ini juga menyediakan paket spesial. Seperti sate maranggi Rp30 ribu, sate taichan Rp25 ribu hingga sate Madura Rp22 ribu per porsinya. Minuman di gerai kuliner ini, ada juga yang menghangatkan tubuh, seperti wedang jahe dan lainnya. Harganya pasti murah dan terjangkau.

Angkringan Markonah ini menurut Yoga sang owner, menjadi ajang silaturahmi bagi sesama warga Cluster Catalina.

Sambil icip-icip menu sederhana dengan rasa bintang lima, dari anak-anak hingga orang dewasa kerap kumpul di Angkringan Markonah dengan jam operasional Jumat hingga Minggu pukul 19.00 WIB hingga 00.00 WIB.

**Baca juga: Nyobain Bakmi Tomyam di Bakmitopia Yuk

“Ya, omset lumayanlah. Yang penting tetap semangat dan jangan pernah putus asa,” kata Yoga ke Kabar6.com, Minggu malam (8/11/2020).(Eka)

Print Friendly, PDF & Email