oleh

Anggaran Rehab Rp. 95 Milliar, Atap Gedung RSUD Tangsel Masih Bocor

image_pdfimage_print

Kabar6-Bila dilihat dari luar, bangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang berdiri di Jalan Siliwangi, No1, Pamulang ini memang tampak megah.

Tapi, siapa sangka bila ternyata bagian atap dari bangunan megah RSUD yang baru dioperasikan 1 tahun lalu ini, sudah banyak yang mengalami kebocoran.

Padahal, anggaran untuk pembangunan dan rehab gedung RSUD Tangsel ini besarannya mencapai Rp.95.679 Milyar, sebagaimana diatur dalam Peraturan Walikota TAngsel nomor 31 Tahun 2011, tentang Tugas Pokok, Fungsi dan Tata Kerja RSUD Kota Tangsel.

Sumber kabar6.com di RSUD Tangsel mengatakan, kebocaran di RSUD tersebut berasal dari dak atas yang berada di lantai 6 gedung. Kebocoran itu mengakibatkan air merembes hingga ke lantai bawah gedung.

Tak ayal, kondisi itupun menyebabkan sejumlah titik dinding di lantai 5 RSUD tersebut mengalami retak-retak. Bahkan, saat keluar dari lift lantai 5, juga terdapat kebocaran dari asbes yang bolong.

“Apabila hujan, air dari dak atas akan langsung merembes hingga ke lantai lima dan 4”, ungkap sumber yang enggan disebutkan namanya itu lagi.

Sementara, Direktur RSUD Kota Kota Tangsel, Neng Ulfa mengakui adanya kebocoran yang terjadi di lantai 6 gedung tersebut. Namun demikian, Ulfa mengaku bahwa kebocoran akan segera diperbaiki dalam waktu dekat.

“Memang ada kebocoran sedikit, tapi gedung ini masih dalam masa pemeliharaan. Jadi masih tanggungjawab pihak rekanan,” katanya saat dikonfirmasi kabar6.com, Senin (21/1/2013).(Evan)

Print Friendly, PDF & Email