oleh

Alasan Korban Perkosaan di Bintaro Unggah Keresahan di Medsos : Cari Keadilan

image_pdfimage_print

Kabar6-Kuasa hukum AF korban pemerkosaan dan pencurian di Bintaro, Pondok Aren, Tangerang Selatan, Abraham Sriwijaya mengatakan kliennya sengaja mengunggah kasus kekerasan seksual yang dialaminya ke media sosial. ” Untuk mencari keadilan,” ujarnya di Mapolres Tangsel, Senin (10/8/2020).

AF yang mengalami perkosaan tahun 2019 mempubikasikan kekerasan yang dialaminya ke media sosial dan viral. Menurut Abraham, AF menggunakan media sosial agar kasusnya diperhatikan dan ditindaklanjuti penegak hukum. Sebab, wanita itu sebelumnya tidak didampingi pengacara atau kuasa hukum.

Senin siang tadi, AF didampingi kuasa hukumnya bertemu langsung Kapolres Tangsel di Polres Tangerang Selatan.

**Baca juga: Klaster Baru Covid-19 Alasan Perpanjangan PSBB Tangerang Raya.

Dalam pertemuan itu, kata Abraham, mereka menyampaikan alasan mengapa kasus ini diramaikan di media sosial. “Karena klien kami ini ingin mencari keadilan dan mungkin masih banyak korban lain yang tak berani bersuara. Dengan adanya ini, bisa memacu mereka mendapatkan keadilan. Sama seperti kita mendapat keadilan,” jelas Abraham. (eka)

Print Friendly, PDF & Email