oleh

Akhirnya, Gunadi Batalkan Niat Jual Ginjal

image_pdfimage_print

Kabar6-Gunadi (37), akhirnya urung menjual ginjal. Itu setelah pihak dari Kecamatan Curug dan Dinas Kesehatan (DInkes) Kabupaten Tangerang, menyatakan akan membantu.

“Pihak pemerintah sudah berjanji akan menanggung pembiayaan putra saya, apabila nanti ada kesulitan dalam proses pengobatan,” jelasnya kepada kabar6.com, Selasa (10/2/2015).

Tak lupa, Gunadi juga menyampaikan terima kasihnya kepada semua pihak, yang telah membantunya dalam proses pengobatan putranya, Aditya (7), yang mengidap kanker darah atau Leukimia Non Lifoblastik (AML M2).

“Saya sangat berterima kasih kepada semua pihak, karena atas bantuan yang diberikan saya dapat melanjutkan proses penyembuhan Aditya yang sudah terlambat dua minggu,” ungkapnya. **Baca juga: Pemkab Tangerang Siap Kawal Pengobatan Aditya.

Diketahui, Gunadi sebelumnya sempat menyampaikan niatnya untuk menjual ginjalnya demi mendapatkan biaya untuk penyembuhan putranya Aditya. **Baca juga: Selain Jual Ginjal, Gunadi Siap Donorkan Bola Mata.

Bahkan, GUnadi sudah bekerjasama dengan sebuah yayasan untuk mendonorkan matanya apabila dirinya meninggal nanti.(shy)

Print Friendly, PDF & Email