oleh

Adde Rosi Prihatin Kasus Tawuran Antar Pelajar Marak di Pandeglang

image_pdfimage_print

Kabar6 – Anggota DPR RI Adde Rosi Khoerunnisa mengaku prihatin kasus tawuran antar pelajar marak akhir-akhir ini di Kabupaten Pandeglang. Adde berharap semua pihak bisa melakukan pencegahan agar kasus serupa tak terjadi kembali.

“Saya sebagai P2TP2A merasa khawatir dan miris, agar bersama dengan stakeholder ini bisa tahu bagaimana menghindari atau melaporkan dan tidak menjadi pelaku ini sendiri,” kata Adde di SMPN 1 Karangtanjung, Rabu (16/11/2022).

Ketua Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Provinsi Banten ini melakukan sosialisasi dibeberapa sekolah di Pandeglang. Dalam sosialisasi itu Adde menjelaskan tentang resiko yang dihadapi bagi pelaku kekerasan.

“Kita sampai kepada mereka ini sesuatu yang genting, sebab sebagai pelaku kekerasan ada sanksi yang dihadapi mereka,”jelasnya.

**Baca juga: Lima Pelajar di Pandeglang Diamankan Polisi Diduga Hendak Tawuran

Menurutnya, ada beberapa yang hal yang menjadi pemicu para pelajar melakukan tawuran, salah satunya dampak pandemi Covid-19 yang menerapkan sistem pembelajaran secara daring dan termasuk lingkungan.

“Dan sekarang sekolah di lakukan secara offline, ada perubahan situasi dan kondisi yang harus diadaptasikan kembali oleh anak-anak. Yang kedua yang ini juga bisa jadi karena lingkungan dan pergaulan anak itu sendiri. Untuk itu mohon kepada orang untuk mengawasi para anak-anaknya,”tandasnya.(aep)

Print Friendly, PDF & Email