oleh

Ada Risiko yang Tidak Disadari Punya Kamar Mandi dalam Ruang Tidur

image_pdfimage_print

Kabar6-Saat ini banyak kamar tidur yang mempunyai kamar mandi di dalamnya. Meskipun praktis karena Anda tidak perlu keluar kamar saat akan mandi atau buang air, jika tidak terdesain dengan baik, yaitu kelembapan ruang yang tinggi, tentu akan menimbulkan sejumlah masalah kesehatan.

Kelembapan yang terjadi, melansir Grid, akan membuat kamar mandi lebih rentan berlumut jika kita tidak memperhatikan prosedur perawatan yang ideal. Belum lagi, kalau kita memilih menggunakan bak air ketimbang shower atau tangki luar ruang sebagai tempat penampungan air.

Jentik nyamuk bisa berkembang liar dan membahayakan kesehatan. Terkecuali, jika para pemilik kamar rajin menguras bak mandi.

Kamar mandi dalam kamar tidur akan menyebabkan pengaruh kelembapan yang tinggi dalam ruangan. Harus ada pengolahan aliran udara, sehingga tetap ada udara yang masuk. Karena jika dibiarkan, mungkin akan ada lumut, sarang laba-laba, atau juga bau, karena ada bakteri anaerob yang tumbuh.

Walaupun lebih praktis dan lebih bersifat pribadi, sebuah penelitian yang dipublikasikan pada Journal of Breathe menyebutkan bahwa kemungkinan kebocoran, dinding lembap, keran air rusak, atau perabotan yang berkarat dalam kamar mandi dapat menimbulkan penyakit paru-paru basah. ** Baca juga: Ternyata Ini Alasan Wanita Selalu Memiringkan Kepala Saat Selfie

Hal yang terpenting adalah selalu menjaga kebersihan kamar mandi sekaligus adanya sirkulasi udara yang lancar.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email