oleh

4 Jenis Olahan Makanan Ini Lebih Baik Anda Buat Sendiri

image_pdfimage_print

Kabar6-Dengan alasan praktis, banyak orang yang lebih memilih membeli makanan matang atau siap saji, entah itu di pasar, warung atau pesan online.

Namun di balik kemudahan itu, sejumlah penjual ‘nakal’ tak segan menambahkan bahan pengawet berbahaya atau beberapa bumbu yang kandungannya tidak diketahui dengan jelas, agar makanan terlihat menarik.

Karena itulah, melansir Learnist, Anda disarankan untuk membuat sendiri beberapa jenis makanan ketimbang membelinya. Apa saja empat jenis olahan makanan yang dimaksud?

1. Salad dressing
Ada banyak salad dressing dijual di supermarket, namun tidak sedikit juga yang mengandung bahan pengawet. Nah, Anda dapat membuatnya sendiri dengan menggunakan bahan-bahan sehat seperti minyak zaitun ditambah dengan cuka, bawang merah dipotong dadu, mustard, garam dan merica.

Semua bahan dikocok, dan taruh dalam wadah, serta simpan di kulkas. Namun karena tidak mengandung pengawet, salad dressing tidak dapat bertahan lama.

2. Sup
Saat membuat sup di rumah, berarti Anda tahu persis bahan-bahan apa sajakah yang digunakan. Anda dapat memilih sayuran segar dan bumbu sup tanpa bahan pengawet.

3. Kentang goreng
Anda bisa mengganti konsumsi kentang kemasan dengan kentang yang dibuat sendiri. Gunakan kentang yang mempunyai kualitas baik.

4. Guacamole
Mungkin Anda belum terlalu akrab dengan makanan yang satu ini. Guacamole adalah salah satu makanan dari Meksiko. Anda dapat membuatnya sendiri dan hanya membutuhkan waktu beberapa menit.

Kombinasikan alpukat dengan jeruk nipis atau lemon dan bumbui dengan garam dan merica. ** Baca juga: Berapa Lama Manusia Dapat Bertahan Hidup Tanpa Makan?

Selain mengetahui bahan-bahan yang digunakan, membuat makanan sendiri di rumah juga terjaga kebersihannya. Dan yang pasti, bebas dari bahan pengawet berbahaya.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email