oleh

290 Pemuda Kabupaten Tangerang Ikut Kemah Bakti

image_pdfimage_print

Kabar6-Sebanyak 290 orang pemuda dari 29 kecamatan se Kabupaten Tangerang mengikuti Kemah Bakti Pemuda yang digelar di lapangan jengkol, Desa Patrasana, Kecamatan Kresek, Sabtu (26/10/2013).

Ya, Kemah Bakti Pemuda digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang melalui Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporbudpar), dalam rangka menyambut Hari Sumpah Pemuda ke-85 tahun 2013.

“Selain ajang silaturahmi bagi pemuda, Kemah Bakti Pemuda ini juga bisa menjadi wahana edukasi bagi pemuda dalam lingkungan masyarakat,” ucap Kepala Disporabudpar Kabupaten Tangerang, H. Soma Atmaja. Baca juga: KNPI Tangsel Minim Kreativitas, Pimpinan Terlalu Sibuk.

Kegiatan ini juga didukung semua unsure kepemudaan diwilayah setempat, mulai dari KNPI, Karang Taruna, PPI, PMI dan organisasi kemasyarakatan pemuda lainnya. Baca juga: Peringati HSP, 500 Massa KNPI Gelar Kirab Pemuda.

Sejatinya, kegiatan Kemah Bakti Pemuda dilakukan selama tiga hari, sejak Jumat (25/10/2013) dan akan berakhir pada Minggu (27/10/2013).(hms/tom migran)

Print Friendly, PDF & Email