oleh

160 Pejabat Eselon III Pemkot Tangsel Dilantik

image_pdfimage_print
Pelantikan pejabat di Pemkot Tangsel.(yud)

Kabar6-Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) Airin Rachmi Diany‎ kembali melakukan perombakan struktur organisasi atau reshuffle.

Totalnya ada 160 orang pejabat eselon IIIb dan IIIb yang dilantik. Itu seiring dengan terbentuknya organisasi perangkat daerah (OPD) terbaru.

‎”Saya menempatkan karena kompetensi, bukan kedekatan dan lainnya,” klaimnya di Aula Lantai 4 Gedung Balaikota Tangsel, Jalan Raya Maruga Nomor 1, Serua, Kecamatan Ciputat, Selasa (10/1/2017).

Airin mengatakan, tujuan akhir reshuffle adalah demi peningkatan profesionalisme, mutasi pegawai dalam peningkatan kinerja dan peningkatan pelayanan kepada masyarakat‎.

Birokrasi ada untuk melayani masyarakat. Fokus kerja ke luar bukan ke dalam, sibuk mengurusi dan melayani masyarakat Tangsel bukan dirinya sendiri.

“Jabatan adalah amanah, jabatan adalah kepercayaan, harus mensyukuri. Bapak ibu harus siap dtempatkan pada posisi apapun. Saya meminta ini dihayati sedalam-dalamnya‎,” kata Airin.**Baca juga: Gagahi Gadis SMP di BSD, Dua Pria Ini Ditembak Polisi.

Menurutnya,‎ pola pikir ini harus lebih kuat. Masyarakat kritis menilai pelayanan khususnya pelayanan dasar. Bagi pejabat yang dilantik eselon 3 atau administrator merupakan kategori manajer menengah atau midle manager.**Baca juga: Gadis PL Karaoke Balaraja Diduga Diculik.

“Saya meminta pada administrator yang dilantik, harus membagi secara mendalam apa yang saya kerjakan, para pejabat eselon 3 harus memahami detail pekerjaannya,” pesan Airin.(yud/cep)

Print Friendly, PDF & Email